Aksi Dylan Carr, Bryan Domani, Angela Gilsha dan Erysa Aurelia Nyanyi di IBOMA 2019

Rizky Mulyani diperbarui 07 Apr 2019, 22:30 WIB
Bintang muda SCTV seperti Bryan Domani, Dylan Carr, Angela Gilsha, dan Ersya Aurelia tampil membawakan soundtrack film. Penampilan mereka sungguh enerjik dan memukau pastinya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Pertama ada Dylan Carr dan Bryan Domani yang membawakan lagu Si Doel Anak Betawi ciptaan Syuman Tiasa. Lagu ini merupakan ost dari film Si Doel The Movie. (Adrian Putra/Fimela.com)
Selanjutnya, dua perempuan cantik keluar dari box di atas panggung dan menyanyikan lagu bertajuk Luruh. Ost dari film Milly dan Mamet ini memiliki lirik yang sangat menyentuh. Lagu ini ciptaan kakak beradik Isyana Sarasvati dan Rara Sekar. (Adrian Putra/Fimela.com)
Kembali ke atas panggung dua remaja tampan idola para perempuan yang membawakan lgu Takis ciptaan Bagus Dhanar Dana. Lagu ini merupakan ost dari film A Man Called Ahok. (Adrian Putra/Fimela.com)
Lagu ciptaan Vina Panduwinata yang berjudul Selamat Malam juga masuk ke dalam nominasi di IBOMA 2019. Lagu ini merupakan soundtrack original dari film Suzzanna Bernapas Dalam Kubur. (Adrian Putra/Fimela.com)
Di akhir penampilannya, para bintang nan cantik dan tampan itu kembali ke atas panggung bersama-sama dan membawakan lagu Dulu Kita Masih Remaja, ost dari film Dilan 1990. (Adrian Putra/Fimela.com)
Usai mempersembahkan penampilannya yang enerjik dan memukau, Brayn Domani, Dylan Carr, Angela Gilsha dan Ersya Aurelia membacakan nominasi dan mengumumkan pemenangnya. Luruh, ost Milly dan Mamet berhasil menang malam itu. (Adrian Putra/Fimela.com)