Fimela.com, Jakarta Cherrybelle sempat dikabarkan comeback ke dunia industri musik tanah air. Kabar ini bermula saat ketujuh personel Cherrybelle terlihat menghabiskan waktu bersama saat merayakan hari jadi mereka yang ke-8 tahun pada 27 Februari lalu.
Saat dikonfirmasi mengenai kabar ini, salah satu personel Cherrybelle, Kezia Karamoy justru kaget. Ia mengatakan pertemuan tersebut justru hanya untuk silaturahmi saja.
"Hah, Cherrybelle comeback? Waktu itu kita emang kumpul bareng, joged sambil bawa anak," ujar Kezia Karamoy saat ditemui di Madame Delima Menteng, Jalan RP Soeroso, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (3/4/2019).
Meski begitu, ibu dua anak itu tak menapik bahwa Cherrybelle akan melakukan comeback. Namun sayang, ia belum memastikan kapan hal itu bisa terwujud.
"Jadi doain aja bisa comeback, karena emang Cherly juga lagi hamil, nungguin brojol dulu kali ya," tambah Kezia Karamoy.
Untuk konsep Cherrybelle sendiri, Kezia juga belum bisa bicara banyak. Lantaran menurutnya hal itu masih menjadi pertimbangan para personel dan manajemen.
"Itu masih apa ya, masih jadi wacana buat kita. Karena kita kan banyak pertimbangan semuanya udah pada punya anak. Nanti offair bawa anak, suster, repot. Doain aja semoga comebacknya jadi," tuturnya.