Blake Lively Hanya Gunakan 3 Produk Sebagai Rahasia Kulit Glowing

Vinsensia Dianawanti diperbarui 08 Apr 2019, 19:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Blake Lively nampak begitu cantik meski hanya menggunakan makeup yang sederhana. Kecantikannya pun terlihat alami meski rambut pirangnya terlihat berantakan. Apa yang dikenakan istri Ryan Reynolds itu nampak memukau.

Blake Lively memang memiliki kulit glowing yang diidamkan oleh para perempuan. Namun tahukah kamu bahwa rupanya Blake Lively memiliki rutinitas kecantikan yang tidak muluk-muluk. Seperti dikutip dari Real Simple pada Senin (8/4/2019) penata rias Blake Lively, Kristofer Buckle mengungkapkan produk apa saja yang digunakan untuk mendapatkan tampilan kulit glowing.

1. Tabir surya

Tabir surya memang sangat penting untuk menjaga kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Selain itu, tabir surya juga sebagai anti penuaan dan mengurangi keriput. Rajin menggunakan tabir surya, Blake Lively memilih menggunakan tabir surya ringan yang hadir dengan SPF 50.

 

2 dari 2 halaman

Produk yang Blake Lively gunakan untuk membuat kulit glowing

Blake Lively di ajang Met Gala 2018. (Jamie McCarthy / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

2. Face mist

Banyak perempuan yang mengabaikan face mist dalam kehidupan sehari-hari. Padahal face mist dibutuhkan untuk mengembalikan kesegaran kulit. Blake Lively mnggunakan face mist ini setelah mengaplikasikan lotion dan makeup. Fungsinya untuk mengencangkan pori-pori, mengunci makeup, dan meninggalkan kesan dewy setelah digunakan.

3. Lip balm

Penggunaan lip balm secara rutin memang dapat membuat tampilan bibir segar alami. Black Lively menggunakan lip balm yang sangat melembapkan kulit. Kemasannya yang praktis, membuat lip balm mudah dibawa ke manapun.