Benarkah Memiliki Kepribadian yang Disukai Membuat Hidup Lebih Mudah?

Annissa Wulan diperbarui 01 Apr 2019, 08:06 WIB

Fimela.com, Jakarta Berbicara tentang kepribadian, mana yang lebih kamu pilih? Seseorang dengan kepribadian lucu dan baik hati, namun kurang kompeten, atau seseorang dengan kepribadian kasar dan tidak ramah, namun sangat kompeten?

Banyak orang percaya bahwa memiliki kepribadian yang disukai membuat hidup jauh lebih mudah dijalani. Benarkah ini?

Dilansir dari bravotv.com, Kamis (4/4/2019), secara keseluruhan, orang-orang lebih menikmati berada di sekitar orang lain yang baik, ramah, dan bahagia. Disadari atau tidak, kepribadian seseorang akan berpengaruh pada sikap dan tingkah laku orang di sekitarnya. Jadi jangan heran kalau orang yang menyenangkan memiliki lebih banyak teman.

 

2 dari 2 halaman

Sikap dan tingkah laku positif

Ilustrasi orang bahagia. Sumber foto: unsplash.com/Anthony Ginsbrook.

Lain kali jika kamu membutuhkan seseorang untuk melakukan sesuatu, cobalah pendekatan dengan sikap positif terlebih dahulu. Ingat untuk bersikap sopan sebelum mengajukan permintaan dan jangan lupa untuk selalu mengucapkan terima kasih setelahnya, bahkan jika kamu tidak mendapatkan hasil yang diinginkan.

Ketika menelepon, cobalah tersenyum ketika bicara. Kedengarannya mungkin konyol, namun berbicara di telepon dengan tersenyum akan membuat kamu terdengar lebih menyenangkan. Pernah coba?