Flavor & Field, Destinasi Kuliner Kekinian untuk Mengisi Liburan Akhir Pekan

Meita Fajriana diperbarui 31 Mar 2019, 14:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Kuliner kini bukan hanya sekedar tempat makan, namun lebih dari itu, generasi milenial dan keluarga saat ini menjadikannya sebagai destinasi liburan. Tidak hanya tentang cita rasa yang lezat, namun juga didukung dengan suasana yang nyaman saat menyantap berbagai kuliner kini menjadi prioritas.

Untuk mewujudkan kebutuhan masyarakat urban ini, destinasi kuliner Flavor & Field hadir di Summarecon Mall Serpong (SMS). Flavor & Field merupakan area kuliner baru yang disusun secara terpadu, dengan menawarkan nuansa unik dan kekinian untuk memberikan kenyamanan serta kepuasan untuk kamu pecinta kuliner.

Hadirnya area baru ini menjadi wujud visi SMS untuk menjadi one stop shopping mall and entertainment yang diidamkan setiap orang setelah sebelumnya sukses mengembangkan area favorit pengunjung, Downtown Walk. Flavor & Field hadir dengan berbagai macam tenant Food & Beverages pilihan, mulai dari kuliner cita rasa Indonesia, Jepang, Korea, hingga beragam makanan cepat saji.

Terdapat sembilan tenant baru di area Flavor & Field diantaranya Dapur Solo, Bar.B.Q Plaza, Burger King, Kimukatsu, Nanny’s Pavillon, Kintan Buffet & Shaburi, Coco Ichibanya, hingga Lamian Palace. Diharapkan destinasi wisata kuliner ini bisa menjadi pilihan keluarga untuk mengisi liburan di akhir pekan.

Dengan design yang nyaman dan family friendly, area kuliner seluas 25.000 meter persegi ini juga menyediakan playground atau arena bermain anak, untuk menemani kamu yang membawa buah hati. Arena bermain ini aman untuk si kecil karena materialnya yang lembut dan bebas dari benda berbahaya, serta dapat dinikmati dengan gratis, namun tetap harus dalam pengawasan orang tua.

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Destinasi wisata kuliner kekinian di pusat perbelanjaan

Destinasi wisata kuliner di Mall. (Foto: Dok. SMS)

Di Flavor & Field, kamu juga dapat merasakan sensasi menyantap makanan sambil mendengar gemercik air mancur, yang berdiri tepat di pintu masuk area ini. Selain jenis makanan yang beragam, salah satu daya tarik lain dari Flavor & Field adalah konsep industrial yang terdapat di salah satu sudutnya.

Konsep ini memadukan dinding dengan material batu bata, dan pencahayaan lampu kuning bergaya industrial dengan tonewarna yang menenangkan.

“Flavor & Field merupakan area khusus untuk tenant Food & Beverages yang menyediakan ragam pilihan kuliner. Uniknya area ini juga dilengkapi dengan playground untuk sang buah hati. Ini menjadi tempat yang menarik dengan dilengkapi spot foto yang instagramable," kat Willy Effendy Center Director Summarecon Mall Serpong kepada Fimela, Minggu (31/3).