Pilih Stanford, Maudy Ayunda dan Kesamaannya dengan Najwa Shihab

Anto Karibo diperbarui 25 Mar 2019, 19:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Akhrnya Maudy Ayunda memutuskan pilihannya untuk melanjutkan pendidikannya di salah satu universitas terbaik di dunia yaitu Stanford University. Sebelumnya ia dihadapkan untuk memilih Harvard dan Stanford.

Pilihannya ini diungkap Maudy dalam sebuah wawancara dengan Najwa Shihab yang tayang di kanal Youtube-nya. Di Stanford University, Maudy mengambil jurusan administrasi bisnis yang memang menjadi incarannya.

(Instagram/maudyayunda)

Maudy memang sosok yang sangat senang belajar. Pelantun Perahu Kertas ini mengatakan bahwa apa yang menjadi kesukaannya bisa berarti sebuah hal aneh bagi orang lain.

"Ini aneh, mungkin akan terdengar aneh. Tapi aku tuh cinta belajar dan sangat enjoy gitu loh," tutur Maudy Ayunda belum lama ini.

Namun, pernyataan Maudy Ayunda tersebut justru ditimpali santai oleh Najwa Shihab. Baginya, sama seperti Maudy yang menyatakan bahwa belajar adalah hal yang menyenangkan. "Nggak sih, nggak aneh," imbuh Najwa.

2 dari 2 halaman

Kata Najwa

"Rhoma Irama! Terakhir saya wawancara beliau itu sudah lama dan ingin juga untuk mewawancara Rhoma Irama bersama Soneta. Kita buat panggung Soneta nanti," ungkap Najwa Shihab. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Dua perempuan cerdas ini menyatakan hal yang sama lalu tertawa. Seolah mereka menemukan seorang teman yang memiliki kesamaan pandangan. Bahkan apa yang disampaikan oleh Maudy tersebut memancing pengakuan Najwa Shihab.

"Saking anehnya mungkin ya. kalau ada ujian aku malah senang," ungkap Najwa yang membuat Maudy kaget serta menyetujuinya.