Makin Sering Kepoin Mantan, Makin Sulit Bagimu untuk Melupakan

Mimi Rohmitriasih diperbarui 22 Mar 2019, 18:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Cinta merupakan misteri yang tak bisa ditebak begitu saja bagaimana akhirnya. Beberapa cinta mungkin akan berakhir sangat bahagia dan langgeng selamanya. Tapi, tidak sedikit cinta yang berakhir luka dan hanya menjadi sebuah kenangan semata.

Mengenai cinta, semua pasti setuju jika putus cinta adalah perkara yang sangat menyakitkan. Putus cinta juga sering kali membuat seseorang merasa sangat benci dan dendam ke mantan. Tapi, tidak sedikit orang yang nyatanya tidak bisa move on dari mantan. Tidak sedikit orang yang berlarut-larut dalam kesedihan dan sangat menyesal telah berpisah dari mantan.

Mantan, Makin Dilupakan Akan Makin Diingat

Setelah putus cinta, ingat dan rindu mantan adalah hal yang wajar. Apalagi jika sang mantan pernah menjadi orang yang sangat dicintai dan dikasihi. Jika ingin melupakan mantan dan move on darinya, pastikan untuk lebih ikhas menerima kenyataan yang ada. Semakin kita berusaha melupakan mantan, kita justru akan semakin mengingatnya.

Hentikan Kebiasaan Kepo ke Mantan

Buatmu yang ingin benar-benar lupa pada mantan, usahakan untuk tidak kepo terhadap sosial medianya atau pun segala aktivitasnya. Semakin dirimu kepo ke mantan, maka akan makin sulit buatmu melupakannya. Makin kepo dirimu ke mantan, akan makin sulit buatmu menghapus bayangan mantan dari hati dan hidupmu.

Dirimu Berhak Bahagia Meski Tanpa Mantan

Meski tanpa sang mantan di sisimu, dirimu tetap bisa merasa bahagia dan nyaman dengan hidupmu. Percayalah bahwa Tuhan telah menyiapkan seseorang yang lebih baik atau lebih cocok denganmu dibandingkan dengan sang mantan. Jika berpisah adalah keputusan terbaik daripada mempertahankan, jangan pernah takut untuk melakukan perpisahan itu.

Untuk bisa move on dan menerima kenyataan yang ada, ini tergantung pada niat, usaha dan doamu. Selama dirimu yakin bisa move on, itu akan terwujud dengan baik.

 

What's On Fimela