Fimela.com, Jakarta Pongki Barata dan Sophie Navita sudah menikah sejak 1 Maret 2003 lalu. Dari pernikahannya, pasangan tersebut dikaruniai dua orang anak yang bernama Rangga Namora Putra Barata dan Radya Tuaro Putra Barata.
16 tahun bersama, pasangan ini jauh dari kabar miring. Lantas bagaimana ya resep Pernikahan ala Pongki Barata dan Sophie Navita? Ditemui usai acara launching Moduit, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sophie Navita mengaku tak memiliki resep pernikahan hingga awet dan jarang ada gosip. Ia hanya mengatakan suaminya yang selalu mengalah untuknya.
"Nggak ada resep pernikahan sih ya, untung saja memang nggak ada kabar miring. Tapi yang pasti suamiku selalu mengalah di pernikahan ini ya," tutur Sophie Navita, beberapa waktu lalu.
Menurut perempuan 43 tahun itu, salah satu alasan suaminya sering mengalah ditengah-tengah pertengkaran kecil karena Pongki Barata berasal dari Jawa.
"Mungkin karena Pongki juga dari suku Jawa kali ya. Makanya jadi lebih sering mengalah gitu sama saya kalau ada masalah," tutur perpuan kelahiran Singapura, 10 November 1975 itu.
Meski Pongki sering mengalah, namun Sophie Navita menegaskan bahwa dirinya juga sempat mengalah jika terkadang tengah ribut dengan suaminya.
"Ya walaupun begitu, saya juga suka mengalah kok sama suami. Tapi tetap ya, suamiku yang lebih banyak mengalah dengan saya," tegas Sophie Navita.