Betulkah Perempuan Lebih Cepat Dewasa Dibandingkan Pria?

Ivana Okta diperbarui 16 Mar 2019, 13:06 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak yang mengatakan bahwa perempuan lebih cepat dewasa dibandingkan pria. Meskipun usianya sama-sama dewasa, namun ternyata masih banyak pria yang childish dibandingkan perempuan lho. Nah, ternyata ada alasan ilmiah mengapa perempuan lebih cepat dewasa dibandingkan pria. Well, apa saja sih?

 

Yang pertama karena pembentukan otak perempuan terjadi lebih cepat dibanding pria. Pembentukan otak yang lebih cepat membuat perempuan lebih bisa memilih mana yang lebih penting dan mana yang tidak.

Perempuan juga lebih cepat mencapai masa pubertas kalau dibandingkan dengan pria. Perempuan biasanya mencapai masa pubertas di usia 9-11 tahun. Sedangkan pria mencapai masa pubertas baru ketika usianya di atas 12 tahun. Ini yang membuat perempuan lebih cepat dewasa dibanding pria.

Aturan atau norma yang ada di masyarakat menerapkan aturan yang berbeda antara pria dan perempuan. Hal ini ternyata juga bisa mempengaruhi psikologis perempuan dan membuat perempuan lebih cepat dewasa.

Di lingkup sosial, perempuan juga dituntut lebih cepat dewasa dibanding kaum pria. Perempuan lebih dituntut banyak hal, ini juga yang menyebabkannya lebih dewasa secara tak langsung.