Cara Pevita Pearce Atasi Rambut Kusam

Lanny Kusuma diperbarui 01 Mar 2019, 22:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Wajah cantik dan rambut indah sudah melekat dalam diri Pevita Pearce. Dirinya pun mengaku memiliki cara tersendiri untuk mendapatkan hal tersebut. Lantas seperti apa ya?

Ditemui di acara TRESemme The Runway 2019, di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Pevita Pearce mengaku memang sering kali melakukan perawatan agar mendapatkan rambut indah, yang mana hal itu dilakukannya untuk menunjang pekerjaan. Meski begitu Pevita tak menyangkal dirinya masih mengalami masalah rambut.

What's On Fimela
Pevita Pearce

"Pasti pernah bermasalah, karena setiap hari selalu berhubungan dengan alat styling, curly, blow dan itu tiap hari makanya rambut ku kusam. Jadi aku atasi dengan produk yang sesuai dengan kebutuhan aku," jelas adik Keenan Pearce itu, Rabu (27/2/2019).

"Aku sering menggunakan yang natural, tapi utama aku merawat rambut dengan shampoo dan conditioner yang sesuai dengan kebutuhan rambut kita setiap hari. Kusam, kering atau ingin merawat warna. Kalau alami aku sukanya coconut oil ya," tambahnya.

Demi merawat rambut indahnya, Pevita mengaku tak kebanyakan orang yang memilih ke salon. Ia mengatakan lebih sering melakukan hal tersebut saat dirinya berada di rumah.

"Styling sendiri di rumah, karena kalau aku harus travel lagi ke salon dan dari salon kemana lagi, ya aku akan lebih baik styling di rumah dulu," jelas Pevita Pearce.

Tag Terkait