Fimela.com, Jakarta Kabar pernikahan Syahrini dan Reino Barack ternyata bukan isapan jempol saja. Lantaran mereka telah menjalani ijab kabul di Masjid Camii Tokyo, Jepang pada Rabu (27/2/2019) jam 07.30 waktu setempat.
Momen bahagia ini hanya dihadiri oleh keluarga Reino Barack dan Syahrini saja. Akun Instagram yang bernama @teamsyahreino memperlihatkan Reino dan Syahrini dinyatakan sah sebagai pasangan suami istri.
What's On Fimela
powered by
Akan tetapi pada postingan Instagram Story, tidak terlihat Syahrini maupun Reino Barack. Hanya terlihat para tamu undangan yang tampak dari belakang. Selain keluarga dari kedua mempelai, terlihat juga Maia Estianty dan sang suami, Irwan Mussry.
Seperti diketahui, Irwan Mussry merupakan sahabat dari ayah Reino Barack, Rosano Barack. Tampak juga Quraish Shihab serta duta besar Indonesia untuk Jepang, Arifin Tasrif.
Reino sendiri berasal dari keluarga terpandang. Ibunya berdarah Jepang, sedangkan ayahnya merupakan pengusaha sukses. Keluarga ini memang dikenal agak tertutup dengan media.
Oleh karena itu, pernikahan Syahrini dan Reino Barack digelar secara tertutup dan dijaga ketat aparat keamanan. Bahkan saat akad nikah, para tamu undangan, tamu dan keluarga dilarang untuk foto mengunggah gambar apa pun di sosial media.