Fimela.com, Jakarta Salah satu hal yang membedakan antara pasangan yang saling mencintai dan orang biasa adalah gesture-nya yang penuh kasih dan sayang. Hal ini umumnya ditunjukkan dengan kontak fisik sederhana. Dan percaya atau tidak, kontak fisik dengan pasangan adalah salah satu cara mengikat tali cinta lebih kuat.
Dating coach sekaligus psikolog Dr. Samantha Rodman, mengatakan bahwa mencium kening, pipi atau bibir dan pelukan sebagai cara menyapa maupun berpisah lebih dalam maknanya dari hanya sekedar kontak fisik.
Kebanyakan pasangan menikah yang tidak bahagia dengan hubungan mereka tak bia mengingat kapan terakhir kali bisa bersikap romantis satu sama lain, seperti mencium saat mengucapkan selamat pagi, memeluk ketika berpisah dan lain sebagainya.
"Ketika dirimu membuat kontak mata yang mendalam dengan pasangan dan menciumnya, ini menunjukkan bahwa dirimu masih memprioritaskan cinta di sela-sela sibuknya kegiatan."
Itulah mengapa, gesture yang sederhana namun penuh rasa sayang sangat diperlukan dalam kehidupan sehari-hari. Pastikan bahwa dirimu melakukannya dengan pasangan paling tidak sehari dua kali, ketika akan berangkat kerja dan sepulang kerja atau saat akan tidur.