Fimela.com, Jakarta Seperti layaknya penyakit menular, kebahagiaan seseorang ternyata bisa menular dan membuat orang lain ikut bahagia, tak terkecuali dalam hal hubungan cinta. Banyak orang pasti tak tahu bahwa ternyata pasangan menikah yang memang bahagia ternyata punya aura positif yang bisa menyebar kebahagiaan yang saat terhadap pasangan menikah lainnya.
Sebuah penelitian yang dimuat dalam The All-or-Nothing Marriage, menemukan bahwa ketika berkaitan dengan perasaan romantis, menyebarkan aura positif dan kebahagiaan ternyata ampuh jika pasangan menikah melakukan kencan double dengan temannya yang juga sesama menikah.
Menurut peneliti, bersosialisasi dengan sesama pasnagan menikah yang bahagia akan membangkitkan motivasi dan semangat untuk menjalani kehidupan pernikahan bahagia yang sama. Mereka akan saling sharing, belajar bagaimana caranya menjaga hubungan bahagia satu sama lain.
Pasangan menikah juga seakan terinspirasi dan melihat teladan yang baik secara langsung bahwa pasangan menikah yang bahagia itu ada, dan sangat bisa diwujudkan. Hal ini sekaligus bisa menguatkan ikatan pernikahan antara suami-istri karena kyakinan tentang penrikahan semakin tinggi.
Jadi, tak ada salahnya sesekali pergi bertemu dan berkumpul dengan teman-teman yang sudah berkeluarga atau sudah menikah untuk memotivasi satu sama lain.