4 Bahan Ini Bisa Bantu Samarkan Rasa Pahit Kopi

Ivana Okta diperbarui 24 Feb 2019, 09:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa sih yang tak tahu minuman yang satu ini? Kopi memang jadi salah satu minuman kesukaan banyak orang. Kopi mengandung kafein yang bisa bantu 'melek' dan lebih bersemangat saat sedang mengantuk.

Nah, beberapa orang tak tahan dengan rasa kopi yang terlalu pahit. Ternyata ada empat bahan dapur yang bisa menyamarkan rasa pahit kopi lho Sahabat Fimela. Apa saja sih?

Bubuk coklat

Bahan yang satu ini akan jadi pilihan yang bijak jika ingin mengurangi rasa pahit biji kopi. Bubuk coklat akan mengganti rasa pahit kopi yang dominan. Tambahkan pula sedikit gula agar rasanya tetap nikmat.

Rempah

Bubuk rempah seperti kayu manis, pala, lavender, dan beberapa yang lain juga bisa membantu agar kopi tak terlalu pahit. Menambahkan bubuk rempah bisa memberikan rasa kaya dan aroma yang lebih menggugah selera.

Vanili

Vanili memiliki aroma yang wangi sehingga bisa mengalihkan perhatian dari rasa pahit di lidah. Tambahkan saja sedikit vanili dengan takaran gula yang pas agar kopi harum dan bisa dinikmati.

Garam

Siapa sangka jika garam yang punya rasa asin bisa juga menyamarkan rasa pahit kopi? Well, garam memang bisa menetralkan rasa pahit kopi, menjadikannya minuman yang lebih lembut. Cukup tambahkan sejumput garam dalam bubuk kopi sebelum diracik.

Nah, tertarik untuk mencoba Sahabat Fimela?