Dihelat Maret, Berikut Sederet Fakta Rencana Pernikahan Yuanita Christiani

Anto Karibo diperbarui 20 Feb 2019, 21:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Kebahagiaan masih terus menyelimuti Yuanita Christiani bersama pasangannya. Sebagaimana diketahui mereka tengah melakukan serangkaian persiapan untuk menyambut hari pernikahan yang akan dihelat dalam waktu dekat.

Sudah banyak foto yang diunggah oleh presenter cantik tersebut di laman Instagramnya. Kemesraan demi kemesraan tak segan mereka bagikan kepada khalayak yang seakan terkesima dengan kisah asmara mereka.

Akui segera menikah, Yuanita Christiani rahasiakan tanggal. (instagram/yuanitachrist)

Yuanita selama ini memang dikenal dengan perempuan cantik yang memilih jomblo. Namun, belakangan dirinya akhirnya mengungkap seorang pria yang mampu menaklukkan hatinya. Perempuan 32 tahun ini mengaku bersyukur luar biasa.

Ia menganggap bahwa pertemuan hingga jalinan cinta yang terjadi tak akan ada tanpa campur tangan Tuhan YME. Apalagi ketika selanjutnya kisah asmara mereka akan segera diresmikan lewat sebuah pernikahan.

Dan baru-baru ini Yuanita mengungkap kepada media mengenai beberapa hal dan fakta terkait pernikahannya. Apa saja, mari kita simak.

2 dari 6 halaman

Maret

[Foto: Instagram Yuanita]

Bulan Maret dipilih oleh Yuanita Christiani untuk menikah dengan kekasihnya. Ia tak mau mengungkap tanggal pernikahan dan hanya memberitahukan bahwa dirinya akan menikah antara awal atau pertengahan bulan.

3 dari 6 halaman

Pesta Dua Kali

Yuanita Christiani

Pesta pernikahan bakal digelar dua kali. Menurut Yuanita pesta pernikahannya bakal dihelat pada dua tanggal berbeda dan tempat berbeda pula.

4 dari 6 halaman

Menikah di Cruise

Yuanita Christiani

Acara pemerkatan sendiri rencananya akan dilangsungkan di sebuah cruise atau kapal pesiar. "Tapi aku belum bisa bocorkan tentang kapal pesiar ini. Demi kenyamanan bersama," ujarnya.

5 dari 6 halaman

Tak Mau di Pantai

Yuanita Christiani

Sebenarnya, sang kekasih memintanya untuk menggelar pernikahan di pantai atau bernuansa laut. Namun Yuanita yang berpikir tentang cuaca yang tak menentu akhirnya kapal pesiar menjadi pilihan.

6 dari 6 halaman

Lakukan Prosesi Adat

Yuanita Christiani

Prosesi Sanjjit ini dilakukan pada 9 Februari 2019 silam. Dalam adat Tionghoa, proses ini merupakan kelanjutan dari lamaran yang telah dilakukan sebelumnya. Pada saat itu hanya keluarga dan sahabat yang hadir.