Takut Ketinggian, Seperti Ini Kepribadianmu!

Febi Anindya Kirana diperbarui 18 Feb 2019, 09:34 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap orang pasti punya ketakutan, tapi hanya beberapa orang saja yang benar-benar takut terhadp suatu hal, takut ketinggian misalnya. Banyak ketakutan orang dewasa yang muncul karena alasan tertentu. Ketakutan terhadap sesuatu ternyata bisa menebak kepribadian seseorang.

Dalam Psychology Today, ketakutan terhadap ketinggian wajar dirasakan karena berada di tempat tinggi membuat kita rentan terhadap bahaya dan mengancam nyawa. Tapi secara kepribadian, orang takut ketinggian umumnya adalah orang yang rendah hati dan punya kesadaran tinggi terhadap diri sendiri.

Orang lain mengenalnya sebagai orang yang bijak dan punya tindak tanduk yang baik. Ia tidak banyak tingkah, tidak sombong, tidak angkuh dan mudah bersosialisasi.

Orang takut ketinggian juga tak suka keluar dari zona nyaman. Ia tidak begitu terbuka terhadap perubahan dan ia memiliki mindset dan pendirian kuat hingga cenderung keras kepala. Ketinggian bisa membuatnya kehilangan kendali diri, sehingga ia tak menyukainya.

Jadi, ternyata seperti itu kepribadian seseorang yang taut akan ketinggian atau memiliki acrophobia.

What's On Fimela