Fimela.com, Jakarta Kehadiran gadget atau gawai memang mempermudah urusan semua orang. Gadget membuat komunikasi makin lancar, selain itu semua hal juga jadi lebih praktis, termasuk soal hiburan anak. Sayangnya, tanpa pengawasan orangtua, gadget bisa merusak mata lho. Ternyata penyebab terbesar kerusakan pada anak adalah terlalu seringnya dia berinteraksi dengan gadget miliknya.
Mata yang terus berkontraksi pada gadget lama kelamaan akan mengalami kerusakan yang biasanya menyebabkan mata anak menjadi minus. Paparan sinar pada anak terhadap gadget elektronik dapat merusak penglihatan mereka secara serius.
What's On Fimela
powered by
Jarak mata dan gadget yang terlalu dekat juga dapat menyebabkan perkembangan miopi (rabun dekat, dimana jarak penglihatan tidak jelas) pada anak yang sebelumnya emmetropic (tidak ada kesalahan bias ) dan juga memperparah miopi mereka jika sebelumnya sudah terkena. Rentang ini telah terbukti di mana saja antara 0,5-1 dioptri selama periode 1 sampai 3 tahun, yang merupakan perkembangan yang signifikan.
Membatasi penggunaan gadget memang sangat penting. Tidak hanya untuk menjaga kesehatan mata saja, bonding antara orangtua dan anak pun akan lebih kuat jika ada interaksi yang lebih intens. Memberikan fasilitas kepada anak mungkin memanglah suatu hal yang baik. Tapi, orangtua wajib selalu memberikan pengawasan yang ketat.