4 Zodiak Paling Penuntut Ini Suka Merepotkan!

Febi Anindya Kirana diperbarui 11 Feb 2019, 15:20 WIB

Fimela.com, Jakarta Menghadapi berbagai karakter orang, mulai yang baik hingga yang mengesalkan memang dibutuhkan kesabaran, apalagi menghadapi tipe orang yang suka menuntut banyak hal. Ternyata, sifat suka menuntut ini bisa diungkap dari zodiaknya lho. Ini mereka yang paling suka menuntut dan merepotkan.

1. VIRGO

Virgo adalah seseorang yang suka mengkritik dan menghakimi. Ia juga banyak maunya. Ia menuntut segalanya sempurna tak ada cela. Ia berharap orang bisa sedetail dan seperhatian dirinya akan segala hal. Ia bukan hanya cerewet dan pilih-pilih tapi juga sensitif dan gampang tersinggung sehingga bikin kesal.

2. SCORPIO

Scorpio punya banyak keinginan apalagi dalam hal cinta. Ia cukup banyak menuntut pasangannya dengan banyak aturan, karena pada dasarnya ia gampang cemburu dan mudah insecure. Ia bisa jadi agak posesif dan obsesif karenanya. Itulah mengapa meskipun Scorpio setia tapi cukup merepotkan.

3. LEO

Leo bisa sangat egois dan berbuat semaunya. Ia akan menuntut banyak hal demi bisa mendapat perhatian. Jika sudah memasuki mood seperti ini, ia bisa sangat merepotkan. Jika sedang bahagia dan ia membanggakan pencapaiannya, siap-siap saja tak betah dengan segala arogansinya.

4. ARIES

Aries sangat aktif tapi juga mudah bosan, tentu saja ini membuat pasangannya bingung karena harus memastikan Aries tetap terhibur kapanpun. Ia cukup merepotkan. Ia bahkan menuntut banyak dari dirinya sendiri, jadi jangan heran jika ia pun menuntut banyak dari orang lain.

Ternyata itu sekian zodiak yang ternyata paling penuntut dan banyak maunya. Karakter setiap zodiak memang unik-unik ya.

What's On Fimela