Tips Mendisiplinkan Si Kecil Tanpa Harus Memukulnya

Ivana Okta diperbarui 11 Feb 2019, 13:26 WIB

Fimela.com, Jakarta Berapa kali kita sebagai orangtua menghadapi situasi di mana balita rewel dan membuat permintaan berlebihan yang tidak dapat dipenuhi yang juga di mata publik, untuk memperburuk keadaan? Beberapa orangtua akan mengeluarkan reaksi mendisiplinkan mereka dengan memukul. Sayangnya, memukul bukan cara yang efektif untuk membuat si kecil jadi disiplin. Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dicoba orangtua untuk mendisiplinkan si kecil tanpa harus menggunakan kekerasan.

  • Yang pertama, orangtua bisa mengabaikan si kecil saat ia mulai tantrum atau rewel. Ini mungkin awalnya sulit, namun ini adalah hal terbaik yang bisa dilakukan untuk mendisiplinkannya. Awalnya memang akan membuat keributan, tapi nanti ia akan diam karena lelah dan tahu bahwa apa yang dilakukan tidak membuahkan hasil. Manfaat dalam jangka panjang - Sebagian besar anak sangat membutuhkan perhatian orangtua mereka setiap saat. Mengabaikan mereka akan membuat mereka lebih sadar akan perilaku mereka, bahkan di masa depan.
  • Balita sering bereaksi negatif terhadap kemarahan orangtua. Jadi, cobalah untuk tidak bereaksi pada awalnya. Lalu, beri mereka waktu istirahat. Mungkin bijaksana untuk mengawasi mereka setiap saat. Tapi orangtua harus tegas agar si kecil patuh. Ini akan membuat si kecil belajar untuk tenang dan berperilaku lebih baik. Memberi mereka waktu istirahat juga akan membuat mereka tahu bahwa perilaku buruk mereka membawa konsekuensi dan kemarahan mereka dapat berkurang.
  • Salah satu cara paling efektif adalah mengambil permainan favoritnya saat mereka marah. Ini bisa digunakan sebagai umpan untuk membuatnya berperilaku baik. Manfaat dalam jangka panjang - Strategi ini dikatakan sangat efektif dalam mengelola masalah perilaku pada anak-anak dari segala usia.
  • Ini mungkin memakan waktu, tetapi pasti efektif. Ketika anak berperilaku buruk, beri tahu mereka bahwa dirimu marah dan kesal dengan perilaku mereka. Selanjutnya, beri tahu mereka bahwa dirimu tidak akan melakukan aktivitas favorit bersama untuk beberapa waktu. Membiarkan anak tahu bagaimana perasaanmu akan membuat mereka lebih sadar akan tindakan mereka.
  • Beri hadiah saat anak berperilaku baik. Membiarkan balita tahu bahwa orangtuanya menghargai perilaku baik mereka secara tidak sadar akan mengurangi perilaku buruk mereka. Jadi, penting untuk memberi perhatian pada anak dan memuji tindakan baik mereka.

Nah, semoga informasi ini bermanfat untukmu ya Sahabat Fimela.