Fimela.com, Jakarta Lingerie belakangan bukan lagi dianggap sebagai fashion item pelengkap. Sebab itu, lingerie juga tampil mengikuti dan menginspirasi tren fashion terbaru.
Hal itu bisa terlihat dalam koleksi lingerie terbaru untuk Musim Semi 2019 dari Women'secret. Tren potongan bustier dalam bra serta panel transparan sekaligus membuat produk lingerie ini terlihat elegan.
Selain itu bra dan underwear ini dilengkapi dengan pola bunga bordir yang membuatnya tampil romantis dan seksi sepanjang tahun. Serta pilihan warna hitam dan ceri juga menjadi bintang dalam koleksi musim ini.
Ada juga material tile yang telah dimasukkan dalam sebagian besar koleksi yang menambah sentuhan berani namun tetap feminin. Untukmu yang ingin menambah level keseksian bisa mencoba memilih lingerie dengan aksen cut out yang menggoda.
What's On Fimela
powered by
Tersedia Kimono dan Piama
Tersedia juga pilihan kimono dan piama yang bisa tampil matching dengan lingeri di dalamnya. Motif botanica dan geometris dibuat untuk menciptakan rasa kebahagiaan.
Sebab Women'secret berkomitmen untuk membantu perempuan merasa cantik, nyaman, dan seksi. Serta pilihan warna yang memberikan semangat baru di musim ini.