Tidak Hanya untuk Wajah, Ini Fungsi Lain Bedak Tabur

Ega Maharni diperbarui 08 Feb 2019, 19:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Fungsi bedak memang dipakai untuk membuat wajah menjadi lebih fresh dan tidak kusam. Namun, selain untuk wajah, bedak juga miliki fungsin lain yang bermanfaat bagi keseharian kamu lho.

Bedak tabur dipercaya bisa menyerap minyak minyak berlebih, misal pada wajah yang berminyak, setelah memakai bedak, wajah akan kembali lembut dan flawless.

Nah, fungsi lainnya sendiri yaitu bedak tabur bisa mengubah rambut yang lepek karena minyak menjadi lebih bervolume dan hasilnya terlihat seperti habis keramas.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Atasi Rambut Lepek dengan Bedak Tabur

Kemeja terkena noda minyak? No problem! Gunakan bedak bayi untuk menghilangkan noda | via: 4amazingthings.com

Caranya sangat mudah, kamu hanya tinggal taburkan bedak ke bagian rambut yang lepek, usahakan taburkan bedak secara merata di seluruh bagian ujung rambut, jangan sampai ada yang menggumpal.

Setelah ditaburkan, gosok-gosok menggunakan tangan dan kamu akan lihat hasilnya. Rambut yang tadinya lepek dan terkesan tipis, akan langsung bervolume dan terlihat lebih normal. Jadi, jika ingin tampilan rambut menarik dan tidak sempat keramas, lakukan saja cara praktis ini.

Tag Terkait