Saat Aku Tengah Hamil 3 Bulan, Pasanganku Pergi demi Wanita Lain

Endah Wijayanti diperbarui 28 Jan 2019, 17:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Apapun mimpi dan harapanmu tidak seharusnya ada yang menghalanginya karena setiap perempuan itu istimewa. Kita pun pasti punya impian atau target-target yang ingin dicapai di tahun yang baru ini. Seperti kisah Sahabat Fimela ini yang kisahnya ditulis untuk mengikuti Lomba My Goal Matters: Ceritakan Mimpi dan Harapanmu di Tahun yang Baru.

***

Oleh: Sally Agatha - Tangerang

Dear Redaksi FIMELA,

Menjelang tahun 2019 ini amat sangat menyesakan dada awalnya karena penuh dengan kekecewaan dan sakit hati juga ketakutan yang sangat mendalam. Akhir tahun 2018 lalu pasanganku meninggalkanku dan anak-anak kami demi perempuan lain dengan kondisi saat ini aku sedang hamil tiga bulan. Sempat hilang harapan dan putus harapan, tetapi Tuhan berkata lain. Di saat aku putus asa selalu ada mama aku yang menguatkan aku dan meminta aku untuk selalu bersabar selalu dengan ujian hidup yang ada ini.

Barulah seminggu ini aku merasa ada kekuatan untuk aku menyelesaikan daftar goals aku di tahun 2019 ini dan di saat itu aku menulis apa sajakah yang menjadi harapan dan impian aku untuk diselesaikan tahun ini dan memikirkan cara apa saja yang dapat aku lakukan untuk tetap bertahan hidup. Dengan tekad bulat dan keinginanku untuk mencapai kesuksesan dengan caraku sendiri walau dengan kondisi terhimpit sekalipun.

 

 

 

What's On Fimela
Ilustrasi./Copyright pexels.com

My Goals:

1. Melahirkan calon bayi yang akan lahir di bulan Juli 2019 sesuai dengan prediksi dokter kandunganku, semoga calon bayi sehat sempurna tanpa kekurangan satu apapun dan berjuang bersama mommy disini. "Saling menguatkan, ya dek."

2. Melunasi cicilan kendaraan pribadi yang jatuh pada bulan April 2019 nanti setelah 4 tahun lamanya aku mencicil dengan keringat perjuangan sendiri untuk memberikan keluarga kendaraan agar saat berpergian tidak kehujanan dan kepanasan.

3. Bertekad bulad mengurusi keempat buah hatiku meski tanpa seorang lelaki di hidupku dan mulai merintis usaha kecil-kecilan untuk menopang kondisi ekonomi yang sempat aku khawatirkan.

Tiga hal terpenting yang ingin aku selesaikan dan tekadkan kembali bahwa kita sebagai WANITA selalu menjadi HEBAT dengan bisa belajar dari pengalaman hidup yang ada. Hidup tak selalu mudah dan sesuai dengan apa yang orang-orang inginkan. Jika saat ini aku diperhadapkan dengan keadaan tersulit, percaya saja akan selalu ada jalan dan pengharapan tanpa kita perlu mengambil jalan pintas. Berdoa dan kembali dekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa maka akan diberikan kemudahan dan ketenangan jiwa.

Kekuatan dan Tekad Besar sangat diperlukan dan aku sebagai WANITA merasa bangga apabila nanti ada saatnya aku bisa melewati badai besar dalam hidup dengan melihat suksesnya anak-anakku. Melihat senyuman mereka sampai mereka dewasa nanti adalah pencapaian terbesarku.

Demikian ceritaku dear Fimela. Semoga bermanfaat.

Terima kasih.