Ada Gaun Meme Unik di Paris Haute Couture Fashion Week

fitriandiani diperbarui 28 Jan 2019, 20:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu rumah mode mewah yang unjuk gaya di Paris Haute Couture Fashion Week, Viktor & Rolf, menghadirkan koleksi Spring/Summer 2019 yang tak biasa. Gaun-gaunnya kali ini terinspirasi dari quotes dan meme yang banyak beredar di dunia maya.

Duo desainer Viktor Horsting and Rolf Snoeren mempresentasikan parade gaun meme dalam warna-warni yang vibrant.

Banyak permainan layer dari bahan tulle beraksen ruffle dalam koleksinya kali ini.

Kutipan kalimat singkat yang relatable dengan keseharian seperti "I'm sorry i'm late i didn't want to come", "Leave me alone," juga "No photo please" turut menghiasi runway Paris Haute Couture Fashion Week.

2 dari 2 halaman

Pesan Positif

Gaun Meme Viktor and Rolf di Paris Haute Couture Fashion Week Spring/Summer 2019. (Foto: instagram.com/viktorandrolf)

Tidak semua kutipan yang digunakan dalam koleksi Viktor & Rolf ini berbuansa negatif, kutipan pesan positif seperti "I want a better world", "Freedom", dan quotes terkenal Frida Kahlo, "I am my own muse" juga bisa dilihat di sini.

Saat preview koleksi ini, Rolf Snoeren menjelaskan bahwa tujuannya adalah, "menciptakan kontradiksi aneh," seperti yang dikutip dari The Insider. "Semua pernyataan ini begitu jelas dan mudah. Ada banyak banalitas di instagram dan media sosial pada umumnya, diimbangi dengan perasaan romantis yang berlebihan, berkilau dan romantis ini," kata Rolf Snoeren, dikutip dari The Independent.