Pertimbangkan Lagi Saat Menjalin Asmara dengan Pria Kasar

Mimi Rohmitriasih diperbarui 27 Jan 2019, 06:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Setiap perempuan pasti ingin mendapatkan pasangan yang ramah, penyayang dan lemah lembut. Namun sayangnya, tidak sedikit perempuan di luar sana yang ternyata bersanding dengan pria kasar, suka main tangan, keras kepala dan pemarah.

Jika Sahabat Fimela sedang menjalani hubungan asmara dengan pria yang kasar, cobalah untuk mempertimbangkan lagi hubungan tersebut. Sahabat Fimela penting untuk merasakan bahagia berasama pria yang penyayang, lemah lembut dan tak suka main tangan apalagi kasar.

Pria yang baik akan memperlakukan perempuan yang dicintainya dengan baik pula. Saat seorang pria berlaku kasar kepada perempuan, ini bisa menjadi kebiasaan buruk baginya. Pria yang suka kasar baik dari perbuatan maupun perkataannya, sangat sulit baginya untuk menghargai perempuan.

Beberapa pendapat mengungkapkan jika pria yang baik, saat mencintai perempuan ia akan memuliakan perempuan tersebut. Kalau pun ia tidak memiliki rasa cinta, ia tak akan pernah menyakiti perempuan yang tak dicintainya.

Sebelum semuanya terlambat, pertimbangkan lagi ketika ingin membawa hubungan asmaramu ke arah yang lebih serius. Pria yang di masa pacaran sudah berani bermain tangan, besar kemungkinan ia akan semakin kasar dan suka bermain tangan setelah menikah. Tidak menutup kemungkinan pula bahwa pria ini akan memperlakukanmu dengan sangat tidak sopan setelah pernikahan nantinya.

Hanya saja, apa yang terbaik buatmu dirimu sendirilah yang tahu mengenai hal itu. Tidak semua pria yang kasar juga akan terus menerus menjadi pribadi yang kasar. Percayalah bahwa ada masanya ia akan berlaku dengan sangat lembut, ramah dan menyenangkan.

 

What's On Fimela