Tasya kini sedang hamil lima bulan. Dalam unggahan di media sosialnya, ia mengaku sempat panik dan menangis sepanjang pagi mengetahui dalam lima minggu naik 4 kilogram. (instagram/tasyakamila)
"Foto ini diambil akhir November, sebelum perut buncit muncul... yaituu 4kg yang lalu. Sejujurnya saya selalu khawatir dan (mungkin terlalu) merasa khawatir tentang berat badan saya selama masa kehamilan," tulis Tasya Kamila yang diunggah Jumat (11/1/2019). (instagram/tasyakamila)
"Ketika mengetahui saya naik 4kg dari minggu ke 15 sampai minggu ke 20 dari masa kehamilan saya, saya mengalami kepanikan dan menangis sepanjang pagi. #hormon," lanjutnya dalam tulisan panjang. (instagram/tasyakamila)
Setelah mendapatkan saran dari dokter, dan meyakinkan bahwa bayi dalam kandungannya dalam kondisi sehat, Tasya tak lagi memikirkan berat badan yang dialami selama hamil. Apalagi kenaikan tersebut berbeda-beda dialami oleh perempuan hamil. (instagram/tasyakamila)
"Jadi sekarang saya belajar untuk merangkul perubahan dalam tubuh saya, sambil mencoba untuk makan sesehat mungkin (terlepas dari peningkatan nafsu makan saya !!)." lanjutnya.(instagram/randibachtiar)
Selain menjaga pola makan selama kehamilannya demi sang buah hati, perempuan kelahiran 22 November 1992 ini juga rajin menjalankan olahraga demi menjaga kesehatan dan menjaga bayi dalam kandungannya. (instagram/randibachtiar)
"Berolahraga sesuai dengan kebutuhan tubuh saya. Karena pada akhirnya, kesehatan tubuh Anda secara keseluruhan, dan bayi Anda, yang penting." tulis Tasya Kamila. (instagram/randibachtiar)