Jalani LDR, Ini Cara Dewi Rezer Lampiaskan Rasa Kangennya

Musa Ade diperbarui 11 Jan 2019, 13:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjalani LDR bukan hal yang mudah, pasalnya setiap hari kita jarang bertemu dengan sang kekasih. Hal itulah yang saat ini dirasakan oleh Dewi Rezer. Perempuan kelahiran 29 September 1980 ini mengaku tidak kuat menahan rindu pada kekasihnya yang berada di Tiongkok.

Oleh karena itu, Dewi pun rutin berkomunikasi dengan kekasihnya. "Video call kalau kangen, hampir tiap hari, cerita apa saja dengan pacar," ujar pemilik nama Francesca Gabriella Dewi Reze saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (10/1/2019).

Dewi Rezer (Nurwahyunan/bintang.com)

Meskipun menjalani LDR, akan tetapi Dewi mengaku jika dirinya tidak khawatir dengan keberadaan kekasih yang jauh darinya. "Cemas sih nggak, cuma rindunya saja yang tidak tertolong," kata Dewi.

Perempuan yang mengawali kariernya sebagai GADIS Sampul ini mengaku jika sifat kekasihnya yang membuatnya rindu berat. "Dia orangnya straight foward, funny, terus dia terus terang orangnya, organize banget, jadi aku senang karena tinggal menikmati," ujarnya seraya tertawa.

(Nurwahyunan/Bintang.com)

Dewi mengaku jika dirinya belum ada rencana untuk menikah kembali. Saat ini ia masih menikmati masa-masa pacaran dengan kekasihnya.

"Kayaknya aku belum mau buru-buru, ngapain gitu nikah atau apa, aku nggak tahu sih kapan datangnya jodoh, tapi khan i don't think i want it that fast gitu, jadi kami jalani saja," jelas Dewi Rezer.

Tag Terkait