Tutup Tahun 2018, Film Milly dan Mamet Raih 1 Juta Penonton

Puput Puji Lestari diperbarui 02 Jan 2019, 06:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Film Milly dan Mamet menutup tahun 2018 dengan manis. Film drama-komedi yang kembali memasangkan Sissy Prescillia dan Dennis Adishwara sebagai Milly dan Mamet setelah Ada Apa dengan Cinta? 2 ini telah ditonton oleh lebih dari 1 juta penonton pada tanggal 30 Januari 2018.

Antusiasme para penonton terhadap film yang mendapuk Muhadkly Acho sebagai konsultan komedi ini sudah terlihat dari hari pertama penayangannya, yaitu 121.036 penonton. Angka ini pun terus bertambah hingga hanya dalam lima hari tayang sudah disaksikan oleh 533.428 pencinta film Indonesia.

What's On Fimela
Film Milly dan Mamet Raih 1 Juta Penonton (Starvision)

 Kesuksesan ini tentu juga tidak terlepas dari genre drama-komedi yang diusung Ernest dalam MIlly dan Mamet. Muatan drama yang berimbang dengan komedi berhasil membuat penonton tertawa di satu adegan dan terharu di adegan berikutnya. Tidak hanya para komika, kemunculan Isyana Sarasvati dan Melly Goeslaw pun ternyata memberikan kejutan yang luar biasa dalam mengocok perut penonton. Tidak ada yang menyangka bahwa di balik talenta sebagai musisi, keduanya juga pandai melucu.

Tidak hanya itu, kepiawaian Ernest dalam menyutradarai dan menulis naskah pun turutdiacungi jempol banyak kalangan sehingga Milly dan Mamet menjadi sebuah kisah yang membumi, dekat dengan kehidupan sehari-hari, dan bisa terjadipada pasangan muda mana pun. Keberhasilan ini tentu tidak terlepas berkat peran Meira Anastasia.

Selain dari segi para pemain, soundtrack pun turut berperan penting dalam membangun suasana. Kehadiran Jaz, Rara Sekar, Isyana, dan Sissy yang turut menyumbangkan suara sendiri membuat Milly dan Mamet menjadi satu film keluarga yang utuh.