Anak dan Flu

Fimela diperbarui 19 Jun 2015, 11:08 WIB

Flu merupakan penyakit ringan yang dapat menyebar dengan sangat cepat. Apalagi pada anak – anak yang usianya masih di bawah 5 atau 6 tahun yang sistem kekebalan tubuhnya masih belum terbentuk dengan sempurna.

Pada usia tersebut, sistem kekebalan tubuh mereka memang sedang dalam masa pertumbuhan. Bersamaan dengan tumbuhnya bagian tubuh atau sistem – sistem yang lain, sistem kekebalan tubuh anak masih tidak sekuat orang dewasa.

Nah, bagaimana melindungi buah hati Anda dari bahaya flu Moms? Dalam laman www.flu.gov disebutkan bahwa ada banyak cara untuk mencegah terjadinya flu di usia anak yang masih di bawah 5 atau 6 tahun. Salah satunya adalah dengan selalu menjaga asupan makanannya dengan cukup. Jika anak cukup asupan makanan, maka resiko terserang penyakit flu menjadi sedikit lebih berkurang.

Cara lainnya adalah dengan memberinya vaksin untuk meningkatkan kekebalan tubuhnya terhadap penyakit secara rutin. Jangan sampai anak Anda terlambat dalam mendapatkan vaksin, entah itu vaksin untuk penyakit flu atu penyakit yang lainnya. Karena vaksin tersebut merupakan media yang berguna untuk membantu daya tahan tubuh si buah hati tumbuh hingga akhirnya ia tidak mudah terserang sakit.

Waspada pada musim pancaroba seperti ini Moms. Karena di saat musim pancaroba seperti ini, penyakit dapat dengan cepat berkembang biak di mana – mana. Usahakan agar buah hati Anda mendapatkan istirhat yang cukup dan mendapatkan asupan vitamin yang cukup. Cukup dengan memberikan konsumsi buah – buahan dan sayur – sayuran yang cukup dan tidak perlu menggunakan suplemen atau multivitamin buatan pabrik. Karena asupan vitamin yang didapat dari buah – buahan merupakan sumber yang terbaik.

Tapi bagaimana jika anak sudah terlanjur terkena flu? Bagaimana cara menyembuhkannya? Langkah awal yang perlu diberikan ketika si buah hati terserang flu adalah dengan memberikan ia waktu istirahat yang lebih dari biasanya.

Karena jika tubuh anak Anda drop maka kemungkinan untuk sakit flu menjadi lebih parah bisa juga terjadi Moms. Jika sakit flu anak tampak tidak terlalu serius berikan saja ia obat penurun panas dan jaga asupan makanannya. Jika panasnya masih belum turun usahakan agar anak tidak mandi terlebih dahulu.

Jika anak tidak mau makan, atau menunjukkan gejala yang lebih serius seperti sering muntah – muntah, nafasnya semakin cepat atau flu yang dibarengi dengan panas yang semakin tinggi dan batuk yang semakin parah. Maka segera hubungi dokter untuk mengetahui keadaan anak Anda. Mintalah saran pada dokter mengenai hal apa saja yang dapat dilakukan untuk membantu si buah hati agar keadaannya dapat kembali pulih.

Oleh : Apreel Linda

(vem/ver)