Katakan 12 Hal Ini Pada Pasangan Setiap Hari (Part 1)

Fimela diperbarui 26 Mei 2015, 21:07 WIB

Memiliki hubungan cinta yang bahagia membutuhkan usaha yang hasilnya nanti akan berdampak pada hidup yang bahagia pula. Memang tidak ada buku petunjuk untuk dapat memiliki hubungan yang bahagia dan langgeng. Namun, Anda dapat mencoba untuk mengatakan hal-hal sederhana pada pasangan setiap hari.

Tanpa disadari, kebiasaan mengatakan hal-hal tersebut dapat memupuk rasa cinta Anda berdua. Seperti yang dilangsir dari situs lifehack.org, berikut ini 12 hal yang perlu Anda katakan pada pasangan setiap hari.

“Aku menyayangimu.”
Mengatakan hal ini merupakan sesuatu yang sangat mudah dan pasti sudah sering dilakukan setiap pasangan. Pastikan saat Anda mengucapkan “I love you” ini Anda benar-benar dengan hati yang tulus. Temukan momen yang tepat untuk mengatakannya dan hindari mengucapkannya terlalu sering karena justru kalimat tersebut akan kehilangan maknanya.

“Aku memikirkanmu.”
Saat melihat sesuatu yang mengingatkan Anda akan si dia, katakan saja padanya bahwa ia adalah orang pertama yang terlintas di pikiran saat melihat suatu hal. Kirimkan pesan atau simpan untuk cerita saat pulang kerja nanti. Anda tidak menyadari betapa besar efek mengatakan pada si dia bahwa ia ada di dalam pikiran Anda meskipun ada di tempat yang berbeda.

“Bagaimana harimu?”
Menanyakan apa saja yang terjadi padanya seharian akan membantu Anda dan pasangan untuk semakin mendekatkan diri. Namun, jangan terjebak dengan pertanyaan yang sama setiap hari yang justru dapat membuatnya bosan mendengarnya. Cobalah untuk lebih kreatif dengan menanyakan bagaimana proyek yang sedang dikerjakannya atau apa yang dilakukan bosnya yang menyebalkan hari ini.

“Aku mendukungmu.”
Selalu berikan dukungan pada setiap keputusan yang diambil oleh pasangan, dengan catatan keputusan tersebut baik dan bermanfaat baginya. Hidup sangat penuh akan tantangan serta rintangan dan mengetahui bahwa ada seseorang di sana yang siap memberikan dukungan akan membuatnya terasa lebih mudah.

“Kau tampan sekali dengan kemeja itu.”
Berada dalam hubungan dalam waktu yang lama sering kali membuat banyak pasangan tidak terlalu menghiraukan hal-hal kecil tentang pasangannya. Memberikan pujian pada si dia sangat penting untuk mengingatkannya bahwa Anda masih tertarik padanya dan hal tersebutlah yang membuat Anda jatuh cinta padanya.

“Maaf.”
Terkadang Anda melakukan kesalahan yang beberapa diantaranya menyakiti si dia. Meminta maaf setiap Anda melakukan kesalahan menunjukkan bahwa Anda menyadari kesalahan yang dibuat dan berusaha untuk menjadi lebih baik. Anda berdua adalah sebuah tim dan meminta maaf merupakan salah satu cara untuk memberi tahu bahwa Anda berdua adalah tim yang kuat.

Jangan lupa untuk menyimak artikel selanjutnya ya, Ladies.

Oleh: Lies Nureni

(vem/ver)
What's On Fimela