Bayangkan Anda mengendarai kuda di padang-padang rumput dengan rambut melambai-lambai tertiup angin. Ah, terasa seperti di film koboi ya. Tahukah Anda tempat paling seru untuk menjajal pengalaman ini?
1. Valle de Bravo, Mexico
Anda bisa menikmati panorama pegunungan-pegunungan yang menjulang, lalu membelah hutan pinus Montezuma dengan suguhan danau Valle de Bravo yang biru memukau jauh di bawah sana.
2. Masai Mara, Kenya
Dengan berkuda mengitari Masai Mara di Kenya, Anda bisa mencicipi petualangan di antara zebra dan hewan-hewan liar lainnya seperti gajah, jerapah, singa, dan lusinan spesies lainnya yang tak mungkin bisa Anda dapatkan bila mengendarai Land Rover.
3. Loire Valley, France
Kastil-kastil di Loire Valley, meliputi Chenonceau, Cheverny, dan Chaumont tak diragukan lagi merupakan beberapa warisan budaya yang menakjubkan. Anda bisa mencoba hidup ala kstaria jaman dulu dengan menginap di kastil-kastil, berkuda melintasi halaman rumput, lalu menyeberang sungai melewati jembatan jungkatan.
4. Tuscany, Italia
Jangan lewatnya indahnya hamparan pemandangan Tuscany yang mencengangkan dari atas kuda sambil mempelajari harta karun seni di Florensia dan Siena. Castello di Tocchi adalah rekomendasi penginapan yang wajib Anda coba.
5. Quebec, Canada
Quebec bagaikan sepotong Prancis di Kanada. Salah satu daya tarik kota ini dapat Anda bisa nikmati dengan berkuda melalui hutan yang mempesona, menyusuri pinggiran laut, sambil menikmati guguran daun maple coklat keemasan yang sangat memikat.
Meski tak akan menyesal berpetualang dengan kuda sendirian, namun mengajak serta pasangan Anda dijamin akan menciptakan pengalaman yang tak kan terlupakan.
Sumber:
http://travel.nationalgeographic.com/travel/top-10/horseback-rides/