Pada artikel sebelumnya Anda telah menyimak beberapa tips untuk menikmati liburan di Singapura tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Selain itu, berikut ini masih ada beberapa tips agar Anda bisa menikmati liburan murah dan hemat di Singapura yang telah dirangkum dari situs lobelyplanet.com.
Menikmati karya seni kontemporer di Gilman Barracks
Gilman Barracks dulunya adalah markas militer yang kini digunakan sebagai rumah untuk 13 galeri seni. Bangunan zaman kolonial dari Gilman Barracks pun masih dipertahankan sampai saat ini. Galeri seni yang dibuka gratis untuk umum ini memamerkan berbagai karya seni kontemporer yang indah.
Berjalan-jalan di MacRitchie Reservoir Park
Meskipun Singapura dipenuhi oleh gedung-gedung yang tinggi, Anda tetap bisa menemukan sejuknya pepohonan di MacRitchie Reservoir Park. Taman indah yang gratis dikunjungi siapa saja ini sangat cocok sebagai tempat untuk berjalan-jalan di sore hari sambil menikmati pemandangan.
Belajar di National University of Singapore Museum
Salah satu universitas ternama di Singapura ini merupakan rumah untuk sebuah museum yang patut dikunjungi. Di museum yang dibuka gratis untuk umum ini terdapat berbagai benda sejarah yang bisa dipelajari serta galeri seni Lee Kong Chian. Siapkan kamera juga untuk berfoto ria di sana.
Nah, sudah siap untuk menjelajahi Singapura tanpa harus mengeluarkan banyak uang? Selamat berlibur di Singapura.
Oleh: Lies Nureni
Sumber: http://www.lonelyplanet.com/asia/travel-tips-and-articles/77793
(vem/ver)