Bagian Ayam Dan Manfaatnya (Part 8)

Fimela diperbarui 16 Okt 2014, 21:38 WIB

Ayam adalah makanan favorit semua orang. Hampir tidak ada satu orang pun yang tidak suka dengan ayam. Mungkin mereka menghindari bagian tertentu, tapi secara umum semua pasti doyan dengan makanan yang satu ini.

Ada banyak bagian dari ayam yang bisa kita makan. Beberapa di antaranya sudah kita bahas di beberapa artikel sebelumnya.

Dan kini, kita akan membahas tentang bagian ampela. Bagian ini biasanya sepaket dengan bagian hati dan jantung. Kebanyakan orang juga menjualnya dalam satu paket, hati dan ampela ayam.

Sama dengan bagian hati, ampela ayam memiliki banyak kandungan nutrisi dan juga rasa yang sangat lezat. Ini adalah makanan yang baik untuk dipanggang atau dimasak dengan kecap dan beberapa bumbu. Bisa juga dengan digoreng biasa, begitu saja sudah memberikan rasa yang sangat lezat.

Sayangnya, sama dengan bagian hati dan jantung, bagi para penderita kolesterol tinggi atau mereka yang bermasalah dengan tekanan darah tinggi, sebaiknya tidak mengonsumsi ampela secara berlebihan.

Mereka yang bermasalah dengan liver juga sebaiknya tidak mengonsumsi makanan ini. Karena jika terlalu banyak, maka akan memperberat kerja liver dan pada akhirnya akan membuatnya jadi masalah di kemudian hari.

Cukup konsumsi dalam jumlah yang secukupnya. Dengan begitu akan memberikan manfaat lebih bagi tubuh kita semua.

 

Oleh:Rana Arinda

(vem/ver)
What's On Fimela