Ulasan mengenai wajah halus dan bebas bekas jerawat dengan merica kali ini akan membahas cara yang lain dalam menggunakan merica untuk mempercantik wajah. Kali ini merica akan digunakan sebagai scrub alami untuk menghaluskan kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati.
Merica yang merupakan salah satu pereda penyakit-penyakit ringan, seperti sakit kepala, asma, masuk angin, diare, dan lain dapat berfungsi memperindah kulit wajah, lho. Merica dapat digunakan untuk memperhalus dan mengangkap sel kulit mati pada wajah.
Sel kulit mati dapat membuat wajah terlihat kusam. Dengan scrub alami dari merica, Anda dapat mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah. Scrub ini juga dapat memperhalus tampilan kulit. Dilansir dari lovira.com bahwa rasa hangat dari merica juga dapat melancarkan sirkulasi darah dan memberi lebih banyak oksigen serta nutrisi pada kulit.
Cara pembuatan dan pemakaian scrub ini juga tidak sulit, kok. Untuk cara pembuatannya, pada camkoha.blogspot.com diulas sebagai berikut.
1.Siapkan bubuk merica dalam jumlah sedikit, setengah gelas gula pasir bubuk serta 2 sendok makan minyak zaitun, campur rata.
2.Bersihkan wajah dengan air bersih.
3.Oleskan campuran merica tadi sambil memberi pijatan perlahan.
4.Lakukan selama beberapa menit, lalu bilas dengan air.
Tekstur merica yang agak kasar sangat berguna dan efektif untuk mengangkat sel kulit mati. Jika ingin hasil maksimal, lakukan kegiatan tersebut selama sebulan. Maka, hasil akan mulai terlihat.
Nah, Ladies. Bagaimana ulasan mengenai manfaat merica untuk wajah ini? Semoga dapat membantu, ya.
Oleh: Pipit Pratiwi