Salah satu jenis sayuran yang tidak boleh Ladies abaikan dalam hal gizi adalah labu siam. Buah dari tanaman rambat ini memiliki warna kulit hijau muda dan halus di bagian permukaannya. Bentuknya yang seperti buah pir namun pipih ini pasti mudah dikenali.
Dilangsir dari www.nutrition-and-you.com, labu siam memiliki kandungan kalori yang cukup rendah, antioksidan, mineral, dan vitamin. Karena rendah kalori dan termasuk dalam sayuran yang kaya serat, seringkali labu siam direkomendasikan oleh ahli kesehatan untuk makanan diet dalam mengontrol kolesterol dan mendukung program penurunan berat badan.
Mineral yang dimiliki labu siam bisa berupa besi , mangan , fosfor , seng , dan tembaga yang akan membantu dalam memperkuat tulang dan membantu pengaktifan antioksidan dalam mengatasi radikal bebas.
Buah labu siam juga merupakan sumber baik dalam vitamin B-kompleks atau asam folat, Ladies. Diperkirakan dalam 100g labu siam segar menyediakan 93 mg atau sekitar 23 % asam folat yang dapat memenuhi asupan harian yang direkomendasikan.
Asam folat merupakan senyawa penting dalam pembelahan sel dan sintesis DNA dan secara efektif membantu dalam perkembangan janin selama, sebelum dan pada awal kehamilan, serta dapat mencegah terjadinya cacat saraf pada bayi yang baru lahir.
Ladies bisa mengolah labu siam dengan cara sederhana seperti direbus begitu saja dan dimakan bersma sambal. Atau Ladies juga bisa mengoalhnya menjadi sup untuk mendapatkan manfaat kesehatannya.
Oleh : Anindya Febi
(vem/)