Tidak hanya masalah kulit kusam dan kering saja yang menjengkelkan Ladies, bagi Anda yang memiliki kulit wajah berminyak pasti juga kesal karena lebih sering kotor dan mudah berjerawat.
Jerawat seringkali juga meninggalkan bintik-bintik hitam atau bekas yang lama hilang dan dapat mengurangi penampilan Anda. Inilah yang juga menjadi permasalahan yang seringkali dikeluhkan para wanita, bahkan juga pria. Namun hal ini ternyata bisa diatasi dengan buah anggur lho Ladies.
Seperti dilangsir dari www.stylecraze.com, buah anggur hijau dapat membantu dalam menyamarkan bekas luka yang disebabkan karena jerawat. Ini karena buah anggur memiliki kandungan vitamin C yang akan mendorong pembentukan jaringan parut dan ligamen sehingga dapat membantu dalam memperbaiki kulit.
Ladies cukup menyediakan setangkai buah anggur atau ambil beberapa buah anggur yang dihaluskan bersama 1 sendok makan tawas dan 1 sendok makan garam. Campur dan biarkan hingga 5 menit kemudian oleskan merata ke wajah dan tunggu hingga kering lalu dibilas biasa. Ladies juga bisa membiarkan hingga setengah kering dan digosong memutar dan dipilih ke wajah hingga berjatuhan.
Ini berfungsi juga dalam mengangkat sel-sel kulit mati agar cepat digantikan dengan sel-sel baru sehingga dapat mempercepat penyamaran bekas-bekas jerawat. Tidak hanya itu, jika Ladies rutin menerapkan masker anggur tanpa dicampur apa-apa, maka ini juga sangat efektif dalam mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Jadi jangan ragu untuk megonsumsi buah anggur dan memetik manfaatnya untuk kecantikan dan keindahan kulit Anda, Ladies.
Oleh : Anindya Febi
(vem/ver)