Jika mendengar nama buah anggur, maka kebanyakan dari Anda akan mulai membayangkan buah mewah yang biasa dikonsumsi oleh para raja dan keturunannya. Pikiran Anda mungkin juga akan mulai mengarah pada minuman wine yang selama ini banyak menjadi teman dalam berbagai perjamuan kelas atas. Namun pernahkan Anda berpikir bahwa buah yang satu ini punya manfaat yang jauh lebih luar biasa dari itu?
Berdasarkan berbagai penelitian, ternyata anggur juga dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan yang Anda alami. Jika digunakan secara teratur, maka pastinya Anda takkan merasa perlu lagi melakukan berbagai pengobatan yang mahal untuk mengurangi, bahkan mengurangi keluhan kesehatan yang Anda alami.
Salah satu penyakit yang bisa disembuhkan dengan anggur adalah asma. Sebagaimana kita tahu, penyakit yang satu ini memang sangat merepotkan dan membahayakan. Jika gangguan asma sedang kambuh, maka penderitanya akan mengalami kesulitan bernapas, yang bisa berakibat fatal. Dalam taraf yang lebih tinggi penyakit ini akan sangat sulit untuk disembuhkan.
Namun ternyata, anggur memiliki kandungan asimilatory untuk mengatasi masalah ini. Zat ini dapat meningkatkan kadar air dalam paru-paru sehingga membantu mengurangi masalah sesak napa yang dialami penderita asma. Cara penggunaannya pun cukup mudah, karena Anda tinggal memakannya secara teratur. Dengan tingkat konsumsi yang berkelanjutan, maka kondisi paru-paru yang bersangkutan akan membaik sehingga dampak asma pun akan berkurang secara bertahap.
Oleh: Rana Arinda
(vem/ver)