Peringatan Sebelum Manfaatkan Khasiat Bunga Lotus sebagai TOGA

Fimela diperbarui 23 Agu 2014, 16:52 WIB

Menjadi ibu yang peduli terhadap keluarga itu wajib, Moms. Termasuk menjaga kesehatan anggota keluarga agar dapat melakukan berbagai aktivitas dengan tenang. And Moms, biasanya yang dijadikan salah satu persediaan obat oleh ibu adalah TOGA atau tanaman obat keluarga yang berkhasiat serta aman untuk digunakan sebagai obat.

Terdapat berbagai macam TOGA yang bisa ditanam di rumah serta dimanfaatkan sebagai ramuan obat. Salah satunya yang Anda pasti sudah kenal adalahlotus. Tanaman lotus termasuk salah satu tanaman yang berkhasiat dari ujung hingga akarnya.

Khasiatnya pun beragam Moms, mulai dari yang sederhana seperti masalah pencernaan semacam diare hingga pendarahan, seperti yang telah disalir laman Webmd.com. Cara meramunya pun tidak berbeda dengan tanaman obat yang lainnya sehingga bisa untuk digunakan sebagai ramuan obat di rumah.

Sayangnya nih Moms, ternyata tanaman juga mempunyai dosis tertentu agar yang mengonsumsinya tetap berada pada posisi aman. Jika pada obat yang beredar di apotek atau obat lain yang sudah mudah di temukan di mana-mana, dosis obat dibedakan sesuai dengan usia atau kondisi kekiniannya, tanaman juga punya dosis seperti itu.

Khusus untuk tanaman lotus sendiri yang juga meliputi bunganya, terdapat beberapa peringatan nih, Moms. Dicatat ya, Moms, agar Anda tidak lupa hingga mengorbankan kesehatan keluarga sendiri.

Yang perlu diperhatikan adalah tentang usia yang akan diberi ramuan, riwayat kesehatan, situasi apakah hamil dan menyusui atau salah satunya, serta sakit yang dideritanya. Dengan begitu, bunga atau bagian lainnya dari lotus bisa aman Anda gunakan, Moms.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)