Negara Yang Perlu Dihindari Kaum LGBT

Fimela diperbarui 05 Agu 2014, 09:25 WIB

Ladies, meskipun sudah banyak negara yang mulai terbuka untuk menerima kaum LGBT, ternyata masih juga ada negara yang menutup rapat pintu mereka untuk mereka dari kaum LGBT.

Jadi, jika Anda termasuk dalam kaum LGBT, ada baiknya Anda tidak mengunjungi negara berikut ini. Nah, negara mana kah yang dimaksud? Simak baik-baik daftar negara yang Anda perlu hindari seperti yang dilansir oleh situs TheGuardian.com berikut ini.

Iran
Jika Anda termasuk dalam kaum LGBT, Iran adalah negara pertama kali yang harus Anda hindari untuk sekedar berlibur atau kunjungi. Pasalnya, di negara yang mayoritas penduduknya adalah Muslim, negara ini menerapkan hukuman mati bagi mereka yang memiliki orientasi seksual yang menyimpang.

Bahkan, sebagian besar warga Iran menganggap bahwa LGBT dan homoseksualitas adalah sebuah penyakit yang harus disembuhkan. Bukan hanya Iran, negara-negara lain di wilayah Timur Tengah juga masih menolak kaum LGBT.

Kamerun
Kamerun menjadi negara ke dua yang harus dihindari oleh kaum LGBT. Alasannya, beberapa waktu lalu, Eric Ohena Lembembe, seorang warga negara tersebut ditemukan tewas dengan leher dan kaki yang patah sementara di tubunya ditemukan bekas besi panas.

Bagi Anda yang belum tahu, Eric Ohena Lembembe adalah salah satu aktivis LGBT yang ada di negara tersebut. Sayangnya, di negara ini homoseksualitas adalah sesuatu yang dapat dihukum dengan penjara. Sementara itu, banyaknya kasus penganiayaan terhadap kaum LGBT sering dibiarkan begitu saja dan tidak mendapatkan investigasi lebih lanjut.

 

Oleh: Nicko Putra Witjatmoko

(vem/riz)
What's On Fimela