Yuk, Bikin Butter Cream Sendiri

Fimela diperbarui 27 Jul 2014, 05:44 WIB

Apa sih butter cream itu? Butter cream aalah krim kocok yang biasa digunakan sebagai lapisan penghias kue atau roti. Anda bisa mendapatkan butter cream di supermarket. Namun, butter cream yang ada di supermarket ini rawan menggunakan pengawet dan pemanis buatan. Dengan membuat butter cream sendiri, adalah solusi agar Anda terhindar dari pengawet dan pemanis buatan. Selain itu, membuat butter cream sendiri juga dapat menghemat biaya, karena Anda dapat mengukur seberapa banyak kebutuhan Anda dalam memakai butter cream lainnya.

Menurut langsiran dari laman abwaba.com, bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat butter cream sebenarnya sangat simpel, yakni; mentega putih (unsalted), susu dan gula pasir. Cara membuatnya pun sangat mudah, seperti yang disalir dari laman resepcakelezat.blogspot, cara membuat butter cream adalah sebagai berikut; kocok mentega dengan mixer di dalam wadah atau mangkuk aluminium. Setelah mentega kelihatan mengembang, masukkan gula lalu kembali kocok dengan mixer. Terakhir, masukkan susu kental manis dan kocok kembali dengan mixer menggunakan kecepatan sedan hingga adonan mengembang.

Jika, Anda menyukai butter cream dengan rasa-rasa lain, Anda bisa menambahkan perisa strawberry, mocca, coklat atau sesuai dengan selera Anda. Atau, agar lebih alami, Anda bisa menggunakan daun panan suji yang telah dihaluskan sebagai perisa, sekaligus pewarna alami pada butter cream yang Anda buat.
.
Bagaimana Ladies? Cukup mudah kan untuk membuat butter cream sendiri di rumah? Selamat mencoba ya.

Oleh : Arinda Mita

(vem/ver)
What's On Fimela