Buah Gojiberry Himalaya Menjaga Kecantikan Daerah Mulut, Terutama Gusi

Fimela diperbarui 26 Jul 2014, 10:16 WIB

Kecantikan gigi tidak hanya terletak pada warna putihnya dan keteraturan posisinya saja lo, Ladies. Ternyata kesehatan gusi juga menentukan keindahan gigi di daerah mulut tersebut. Kalau gusi dalam keadaan yang tidak baik pastinya akan mempengaruhi keindahannya, tetapi tenang saja gojiberry himalaya bisa diandalkan kok.

Si buah yang impor yang mempunyai segudang manfaat tersebut, ternyata juga bisa digunakan dalam merawat kesehatan gusi. Gusi yang sehat ditandai dengan warnanya yang terang dan tidak adanya luka yang bersarang pada gusi tersebut. Bagaimana dengan keadaan gusi Anda, Ladies? Dalam kondisi yang sehat atau dalam keadaan sakit?

Berdasarkan pada sumber yang dilangsir pada hendrinova.blogspot.com, buah yang memiliki warna merah pada penampang luarnya ini memiliki sejuta manfaat, salah satunya adalah menjaga kesehatan gusi. Ladies, kalau gigi dalam keadaan sehat tentunya kecantikan akan terpancar dalam senyum dan tawa anda kan!

Sumber lain pada gochiindonesia.wordpress.com, terdapat 41 manfaat gojiberry, dan salah satu manfaat yang disebutkan adalah buah tersebut mempunyai fungsi dalam menjaga kesehatan gusi. Kalau gusinya sehat tentunya Anda tidak akan meringis kesakitan sewaktu memakan sesuatu ya!

Bagaimana Ladies, ternyata dalam buah yang bisa di bilang sangat kecil dan terlihat seperti berry liar, memiliki khasiat dalam bidang kecantikan mulut, terutama pada bagian gusi Anda.

Oleh: Yuni Astutik

(vem/ver)