Primbon dan beragam mitos lainnya memang bukanlah produk ilmu sains yang biasanya hasilnya atau teorinya tertulis secara jelas demi menghindari perbedaan. Nah, hal itu bisa menjadi salah satu alasan mengapa primbon kedutan telapak tangan kiri yang akan dibahas di sini memiliki beberapa ragam makna.
Bisa Anda cek nih Ladies, makna yang mana yang pernah Anda dengar sebelumnya. Akan tetapi, pastinya Anda perlu tahu bahwa makna yang mana saja masih tetap kental dengan mitos yang misterius sehingga susah untuk dibuktikan yang mana yang paling tepat.
Pertama, bahwa jika kedutan terjadi di telapak tangan kiri maka kemungkinan akan mendapatkan uang, sebagaimana saliran laman Kampungjawa.com. Hal ini berkaitan dengan istilah tangan di bawah dan tangan di atas yang maksudnya adalah menerima dan memberi, yang mana kiri dianggap sebagai tangan penerima sedangkan tangan kanan sebagai pemberi, sehingga maknanya pun akan mengeluarkan uang.
Makna primbon tersebut berbeda dengan versi yang lainnya. Sebagaiman dilangsir laman Mbahmijan.com, apabila telapak tangan kiri berkedut maka dikatakan bahwa Anda akan memperoleh kabar yang menggembirakan.
Namun Ladies, bisa Anda temukan polanya bahwa kedua hal tersebut menyatakan hal yang bisa membuat Anda gembira. Pertama, dengan uang biasanya orang akan bahagia, begitupula dengan kabar. Nah, bukan kewajiban Anda nih untuk percaya pada mitos tersebut, terutama bagi Anda yang merupakan bekerja keras, yang tak mudah percaya pada tahayul.
Oleh: Kamilah
(vem/ver)