Menua adalah proses yang tidak bisa dihindari bagi semua orang. Namun bagi perempuan mungkin itu merupakan hal yang sangat mengerikan, selain bertambahnya keriput, warna rambut mulai pudar, kulit mengering, proses penuaan juga membuat mereka tidak bisa menikmati nikmatnya bercinta lagi lho Ladies. Hal ini dikarenakan berkurangnya hormon esterogen dalam tubuh perempuan.
Ladies, setelah melewati fase menopause, hormon esterogen akan berkurang, hal ini membuat cairan lubrikan alami di dalam vagina juga akan ikut berkurang lalu akan terjadi gejala menopause yakni vagina akan menjadi kering. Sehingga, ketika melakukan hubungan intim, Ladies tidak akan lagi merasa nikmat, melainkan sakit.
Dikutip dari nhs.uk, berdasarkan Dr. Jarvis, ada dua cara untuk mengatasi kekeringan dalam vagina sehingga membuat seks kembali lebih nikmat. Pertama, hindari membersihkan vagina dengan sabun, cairan pembersih, atau gel, hal itu dapat memperparah kekeringan. Lebih baik bersihkan dengan air yang hangat. Kedua, gunakanlah cairan lubrikan. Cairan lubrikan dapat didapatkan di apotek tanpa resep dokter.
Juga, ketika masa menopause, banyak perempuan yang kehilangan hasratnya untuk melakukan hubungan intim lho Ladies. Hal ini bisa jadi normal karena hubungan intim akan berkurang seiring berjalannya waktu. Namun ada gejala yang lebih parah yang dikarenakan bekurangnya hasrat tersebut, yakni stress dan depresi. Jika sudah mencapai tahap itu, lebih baik meminta perawatan dari dokter atau dibicarakan dengan pasangan Anda.
Oleh: Juan Fanani
(vem/riz)