HIV/AIDS adalah sebuah momok mengerikan bagi mereka yang mencari kepuasaan seksual melalui perilaku seks bebas. Dan jika Anda adalah salah satu di antara mereka, informasi ini adalah hal yang sangat penting. Karena obat untuk HIV/AIDS sampai saat ini masih belum ditemukan.
Bukan untuk menakut-nakuti, tapi menurut itsyoursexlife.com, vaksin untuk mencegah HIV dan obat menyembuhkan para ODHA (Orang Dengan HIV AIDS) masih saja tidak ada. Memang ada obat-obatan yang membantu ODHA untuk hidup lebih lama dan sehat itu ada, tapi untuk menyembuhkan infeksi HIV? Itu masih menjadi mimpi panjang.
Pendapat mencegah lebih baik daripada mengobat adalah sebuah hal yang tepat. Mengapa begitu? Karena sampai detik ini, ilmu pengetahuan medis modern masih belum saja menemukan obat menyembuhkan HIV. Bahkan ada sebuah kelakar yang bilang jika Tuhan belum memberikan anugerah mengenai pengetahuan penyembuhan HIV lantaran manusia semakin gemar melakukan hubungan seks bebas.
Daripada bingung, satu-satu pencegahan yang paling mudah adalah memakai kondom. Jika Anda positif mengidap HIV, jangan takut, jangan malu, dan jangan menutup diri. Segeralah Anda mencari tahu secepat mungkin sehingga Anda bisa membahas pilihan pengobatan pada dokter yang terpercaya.
Jadi, berpikir panjang saat melakukan seks bebas dan memahami risiko besar yang akan Anda terima di kemudian hari termasuk kemungkinan terjangkit PMS harus menjadi pertimbangan matang saat Anda melakukan hubungan intim dengan bukan pasangan resmi.
Oleh: SERA UTAMI WIJAYA L.
(vem/riz)