Ladies, melangsungkan pernikahan tanpa diiringi musik dan lagu-lagu yang merdu tentunya sangat hampar, mungkin kalau diumpamakan seperti sayur tanpa garam. Mungkin sebagian orang ada yang belum banyak tahu ternyata ada banyak lagu yang bisa dijadikan lagu pengantar atau backsound dari acara pernikahan Anda lho. Tentunya Anda harus memilih lagu yang menyiratkan doa nikah, atau pesan-pesan untuk pasangan yang baru saja menjadi pasangan suami isteri.
Pada ulasan artikel sebelumnya, sudah dijelaskan dan disebutkan ada beberapa lagu yang bisa dijadikan alternatif pilihan s[engiring acara pernikahan Anda, seperti lagu-lagunya Maher Zain dan lagu dari Grup Duo Nasyid Edcoustic. Tapi ternyata masih ada banyak lagi lho pilihan lagu-lagu yang mengandung doa dan syarat akan makna yang mendalam. Seperti halnya dijelaskan pada situs ???, salah satu lagu yang bisa menjadi alternatif pilihan lainnya ialah lagu berjudul Rembulan Dilangit Hatiku.
Bicara mengenai judul lagu Rembulan Dilangit Hatiku, mungkin banyak orang yang belum mengenal betul lagu tersebut. lagu tersebut dibawakan oleh Grup Nasyid Seismic. Perlu Anda ketahui, seperti dijelaskan pada situs nasyid.blogdrive.com, Grup Nasyid Seismic ialah sebuah team nasyid dari ITB Bandung yang digawangi oleh M.Aslam, Syamrizal, Abu Rahmah, Dody Lesmana, Andri Budianto.
Nah, ternyata banyak kan lagu-lagu yang bisa dijadikan lagu pengiring saat Anda melangsungkan pernikahan. Tapi perlu Anda catat, sesuaikan juga lirik dan makna lagu dengan tema acara pernikahan itu sendiri. Mudah-mudahan pilihan lagu di atas sedikit banyak bisa menginspirasi. Selamat mencari lagu-lagu pernikahan yang bermakna dan mengesankan ya, Ladies
Oleh: Ismaya Indri Astuti
(vem/ver)