Cara Mengencangkan Payudara, Ada Kok! (Part 5)

Fimela diperbarui 22 Jun 2014, 08:41 WIB

Hi Ladies! Setelah pada beberapa artikel sebelumnya Anda diajak menyimak pembahasan cara mengencangkan payudara yang secara basic perlu dilakukan, kali ini Ladies akan diajak untuk pergi lebih jauh dan membahas lebih dalam mengenai pengencangan payudara.

Kalau Ladies sudah melakukan beberapa hal basic tersebut, Ladies harus semakin terbiasa dengan kebiasaan itu. Pemakaian bra yang sesuai dan pembiasaan berpostur tubuh yang benar harus Ladies biasakan untuk mendukung usaha pengencangan payudara yang Ladies lakukan.

Nah, kali ini kita akan membahas lebih dalam mengenai cara pengencangan payudara yang harus Ladies lakukan. Cara ini memang harus Ladies lakukan untuk membantu dan mendukung cara-cara lain untuk mendapatkan payudara yang kembali kencang dan ideal. Apakah itu?

Diet.
Diet memang sangat penting dan krusial dalam usaha pembentukan bagian tubuh apapun. Memiliki bentuk tubuh ideal, pembentukan otot tubuh, hingga perawatan kulit pun ada syarat dan usaha dietnya. Jadi tidak heran, untuk mendapat payudara yang kencang pun Ladies juga harus melakukan diet.

Menurut laman ehow.com, mengatur diet yang sesuai akan sangat membantu menjaga elastisitas dan kesehatan kulit. Nutrisi yang seimbang adalah kunci untuk menjaga kulit tetap terlihat muda dan segar, serta mengencangkan otot tubuh. Perbanyak makan sayuran, buah-buahan, dan protein ya Ladies. Pastikan Ladies mendapatkan semua manfaat dari nutrisi yang Ladies konsumsi tersebut.

Oleh: Anindita Yurizqi

(vem/ver)