Persiapan pernikahan memang suatu hal yang hectic ya Ladies? Banyak sekali hal yang harus di konsep dan di pikir matang-matang agar hari besar pernikahan Ladies nanti bisa berjalan sesuai dengan impian. Nah, bridal salon bisa menjadi alternatif lain dalam mempersiapkan big-day Anda nanti, lho.
Seperti apa sih memilih bridal salon yang pas dan tidak mengecewakan? Berikut beberapa langkah dalam memlih bridal salon seperti yang di lansir dari situs fotobridalhelena.com
Dalam memilih bridal salon, ada baiknya untuk mencari beberapa referensi dahulu nih, Ladies. Anda bisa mencari tau dari review yang di tulis di majalah, internet, atau mungkin langsung dari orang-orang yang pernah memakai jasa bridal tersebut.
Jika sudah mendapat gambaran tentang bridal salon tersebut, baiknya Ladies mengunjungi dan bertanya langsung tentang apa saja yang di tawarkan. Carilah bridal salon yang benar-benar paham dan sesuai dengan konsep pernikahan yang Ladies impikan.
Pilihlah paket pernikahan yang sesuai dengan budget yang Ladies dan si dia tentukan. Pastikan budget Anda sehingga pihak bridal salon bisa mengolah event pernikahan yang berkesan. Jangan sampai ada kesalahpahaman antara Anda dan pihak bridal salon dalam masalah ini ya Ladies.
Situs centroone.com juga menambahkan bahwa sebuah salon bridal yang baik dapat dilihat dari qualitas desain gaun dan make-up yang digunakan. Detail, tekhnis dan bahannya juga harus di perhatikan dengan teliti ya Ladies.
Jadi Ladies, berbijaksanalah dalam memilih layanan bridal salon ya.
Oleh: Momo
(vem/ver)