Akhirnya sampai juga pada rangkaian artikel terakhir ya, Ladies. Setelah 3 kiat yang dibahas sebelumnya, berikut ini 3 kiat terakhir dalam memilih gedung pernikahan.
4. Denah / tata ruang Gedung Pernikahan
Seperti yang dilangsir oleh gedungmchbekasi.com, sebisa mungkin hindari gedung pernikahan yang memiliki banyak sekat karena selain tidak nyaman juga akan membuat tamu-tamu Anda kebingungan ya, Ladies. Pastikan akses sanitasi (toilet, ruang ganti, ruang rias, dsb), akses ke ruang konsumsi, dan fasilitas lain seperti mushola dan sebagainya tersedia dan mudah dijangkau oleh tamu-tamu Anda.
5. Area Parkir
Pastikan area parkir yang tersedia pada lokasi gedung pernikahan luas, lapang dan aman sehingga keluarga dan tamu Anda tidak kesulitan dalam memarkir kendaraan. Apabila areal parkir yang tersedia sempit dan terbatas, selain tidak nyaman, juga dikhawatirkan mobil-mobil para tamu undangan atau keluarga anda akan tergores karena bersinggungan dengan mobil-mobil tamu lain. Hal tersebut bisa menjadi alasan para tamu untuk enggan menghadiri resepsi pernikahan Anda karena kendala area parkir lho, Ladies.
6. Security / Keamanan Full 24 jam
Menurut bersosial.com, akan lebih baik lagi apabila gedung pernikahan dilengkapi dengan jaminan keamanan selama acara resepsi pernikahan anda berlangsung nih, Ladies. Setidaknya tersedia CCTV pemantau pada area-area utama dari gedung pernikahan agar petugas keamanan gedung bekerja maksimal menjaga kendaraan yang terparkir. Untuk masalah keamanan ini memang tidak bisa disepelekan ya Ladies karena juga akan menyangkut kenyamanan Anda sebagai penyelenggara acara dan juga bagi para tamu undangan.
Nah, semoga semua tips dan trik dalam rangkaian ulasan ini bermanfaat bagi Anda ya, Ladies. Thanks for reading!
Oleh : Nadia Aprilia
(vem/ver)