Ladies, adakah dari Anda yang tidak suka berolahraga? Atau yang lebih suka menghabiskan waktu di depan layar TV sambil nyemil? Wah kebiasaan yang kurang baik tuh Ladies. Makan yang banyak tanpa diimbangi dengan melakukan aktivitas fisik malah membuat Anda menjadi gemuk. Dan gemuk sendiri merupakan salah satu faktor penyebab dari penyakit darah tinggi.
Makanya Ladies, sebaiknya sukai deh yang namanya olahraga. Selain untuk membakar sisa kalori dalam tubuh juga untuk melancarkan aliran darah sehingga Anda tidak mudah stress. Cara melakukannya juga yang sederhana saja.
Beberapa olahraga yang untuk mencegah terjadinya penyakit tekanan darah tinggi adalah sebagai berikut ini seperti yang dilangsir ulang dari www.heart.org.
- Walking, hiking, atau climbing. Meluangkan waktu Anda 15 menit untuk walking pagi atau sore hari sudah cukup Ladies. Apalagi jika melakukannya setiap hari. Aktivitas ini juga sangat baik untuk Anda yang juga ingin menghilangkan lemak sekitar paha.
- Jogging, running, bersepeda, dan renang. Sempatkan juga sekali atau dua kali untuk bersepeda atau berenang yang juga melatih Anda bagaimana cara mengontrol nafas.
- Fitness class. Ladies, Anda juga bisa mengikuti kelas fitness yang juga menyediakan banyak perlengkapan olahraga serta pemandu untuk tujuan tertentu.
- Team sport. Cara paling mudah dan menyenangkan bagi Anda yang suka bersosialisasi yakni dengan cara membentuk team olahraga. Misalnya dengan membentuk kelompok senam atau dance class.
Oleh : Alvi Rizana
(vem/ver)