Dekorasi Tema Musim Semi untuk Gedung Resepsi Pernikahan

Fimela diperbarui 23 Mei 2014, 08:42 WIB

Keindahan musim semi memang tak tergantikan. Mengapa tidak tema ini dijadikan sebagai tema mendekorasi gedung resepsi pernikahan Anda?

Begitu banyaknya pilihan tema untuk pesta pernikahan, namun sangat jarang sekali yang mengangkat tema sebuah musim. Musim memiliki keindahan tersendiri yang unik.

Selain memiliki nilai sentimental, setiap musim juga memiliki ciri khas warna yang dibawa bersamanya. Sisi keindahan inilah setiap warna dapat menunjukkan spirit natural dari alam yang begitu indah dan unik.

Seperti dilangsir dari blog.tbdress.com, bahwa musim semi adalah untuk orang-orang yang percaya pada kekuatan spiritual dan terbuka. Yang berarti mereka memiliki sifat yang ramah dan menerima hal-hal dengan cara apapun.

Disitu disebutkan bahwa mereka juga orang-orang yang menerima alam serta menginsprasi.

Tema musim semi menggambarkan musim yang hangat dan indah. Bunga-bunga bermekaran juga tunas dedaunan bersemi. Betapa ini akan membawa kesan berbeda juga tak terlupakan bagi pesta pernikahan Anda.

Sisi keindaham musim semi ini dapat anda tuangkan kedalam ruangan dengan tirai juga dekorasi atap. Warna-warna pink, putih, hijau serta kuning cukup mewakili musim semi yang hangat.

Pemilihan buket serta karangan bunga-bunga berwarna-warni dapat diletakkan sebagai center point dari meja tamu. Dengan vas bunga kaca dan cahaya lilin akan memantulkan cahaya yang indah di meja para tamu undangan Anda.

Pelaminan akan lebih indah bila diberi tirai berwarna pink serta didhiasi dengan bunga-bunga berwarna warni. Hiasi dengan lampu-lampu berwarna kuning agar menimbulkan siluet cahaya yang hangat den elegan.

Semoga menjadi inspirasi bagi Anda.

Oleh : Novi R. Tyas

(vem/ver)
What's On Fimela