Ladies, menambah pengetahuan kita dengan mencari tahu apa arti seks dalam banyak agama. Nah, kali ini kita akan mengenal seks dalam agama Hindu.
Seperti agama-agama lainnya, Hindu, yang merupakan agama indigenous di Asia Selatan, juga tidak menerima seks pra-nikah atau seks bebas bagi para penganutnya.
Situs sexandhinduism.wikispaces.com menyebutkan bahwa seks pranikah dalam ajaran Hindu berada pada akar ajaran agama mengenai fase kehidupan.
Kehidupan seks merupakan sebuah ajaran yang didemonstrasikan oleh para dewa dan dewi, yang mengacu pada pentingnya keseimbangan hidup antarmanusia. Jarak yang dimiliki oleh lelaki dan perempuan mampu menumbuhkan harmoni yang indah dan juga kesucian diri sebelum akhirnya keduanya bersatu.
Ajaran Hindu tidak memperbolehkan penganutnya untuk melakukan seks pra-marital sejak awal. Berkaitan dengan hal tersebut, pada saat itu, para pemuda dan pemudi yang sudah menginjak masa puberti akan dinikahkan. Kemudian, gadis Hindu akan dikirim untuk tinggal dengan keluarga lelaki.
Masa-masa itu adalah masa untuk memaksimalkan kesucian si gadis. Di masa ini, mereka tidak diperbolehkan untuk sekolah dan menuntut ilmu, tidak juga diperbolehkan untuk keluar rumah dengan bebas.
Nah, setelah mengetahui sedikit mengenai Hindu, maka kita bisa sedikit membandingkan dengan agama lain, seperti islam, contohnya. Kedua agama tersebut mengajari untuk meminggit perempuan untuk menjaga harmoni dan kesucian, untuk mencegah seks pra-nikah.
Hmm… Bagaimana dengan agama lainnya, Ladies? Yuk mengenal yang lain!
Oleh: Nastiti Primadyastuti
(vem/riz)